Rabu, 29 April 2009

KINERJA DIV NONBAR YANG DIPERTARUHKAN

SEMARANG, APRIL 29

Dalam beberapa event nonbar di Semarang terjadi peningkatan jumlah peserta yang cukup signifikan. Terhitung dari nonbar Chievo dan Palermo menembus jumlah 20an orang. Peningkatan jumlah peserta ini dipercaya karena jadwal pertandingan yang "bersahabat" yakni pada hari Sabtu dan Minggu pada jam 20.00. Keberhasilan divisi nonbar lain berupa keberhasilan penerapan metode baru dalam nonbar yang juga berdampak bagi bagi keuangan kas dari MI sez Semarang, terhitung puluhan ribu rupiah masuk. Selain itu juga diketemukannya satu cafe baru asik yang bisa dijadikan alternatif tempat. Jelas ini merupakan raport bagus bagi kinerja divisi nonbar.

Namun dalam beberapa minggu kedepan kinerja divisi nonbar akan dipertaruhkan. Dua minggu menjelang Ill Grande Partita MILAN VS JUVENTUS, divisi nonbar tampaknya masih belum menemukan venue nonbar yang tepat. Diperkirakan jumlah peserta akan menembus angka diatas 50orang. Karenanya harus dipersiapkan jauh hari segala kesiapan, karena selain jumlah peserta yang membludak pada nonbar kali ini MI sez Semarang berusaha menjadi tuan rumah dengan mengundang pula kawan-kawan dari Juventini Indonesia Chapter Semarang.

Di temui di suatu kesempatan bandeng selaku Head memberikan beberapa opininya mengenai kesiapan nonbar ill grande partitta ini. "Wagh, klo kesiapan untuk nonbar melawan juve sudah saya serahkan sepenuhnya kepada div nonbar saya (Heady, Red) sejauh ini saya belum menerima laporan lebih lanjut dari saudara Heady."

Lebih lanjut bandeng berujar "Pada nonbar kali ini banyak yang dipertaruhkan selain nama besar dari MILANISTI INDONESIA sebagai penyelenggara dan perebutan posisi kedua klasemen akhir akan menjadikan pertandingan ini semakin meninggi tensi nya, karenanya saya meminta tolong kerja keras dari divisi nonbar dan dirigen."

"Secara khusus saya meminta divisi nonbar untuk bekerja sama dengan divisi nonbar dari JICS untuk bisa menjalin hubungan kerjasama untuk mensukseskan acara ini, dan untuk dirigen tolong dipersiapkan segalanya karena saya ngga mau tahu pokoknya dalam pertandingan nanti tidak ada yang membisu??!!" "WPR??!!" tutup bandeng yang disertai bahasa isyarat singkatan yang hanya diketahui oleh para MILITAN MI Semarang. [bdg]

0 komentar:


Arsip

SEKRETARIAT

PEGASUS CAFE
Jl. Lamongan Raya no 12 Sampangan, Semarang

HOTLINE :
- Bandeng (0813 9050 9080)
- Gondrong (087 880 18 1899)

EMAIL :
Semarang@milanisti.or.id

Chit Chat


ShoutMix chat widget
Template by - Abdul Munir - 2008 - layout4all